Top Ads

Perolehan Medali Emas pada Olimpiade Internasional


           Tujuan dari keikutsertaan Indonesia dalam olimpiade internasional adalah sebagai alat ukur dan untuk mengukuhkan bahwa perkembangan dan pembangunan dunia pendidikan di Indonesia telah berkembang dengan pesat. Hal ini dibuktikan oleh dominasi pelajar Indonesia pada olimpiade internasional terutama di bidang sains, begitu sangat luar biasa.

           Keikutsertaan pada ajang olimpiade internasional adalah sebagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan pendidikan nasional yang pada gilirannya akan membentuk, membangun dan menciptakan manusia-manusia cerdas dan unggul. Sehingga diharapkan masalah-masalah yang dihadapi bangsa Indonesia akan dapat dipecahkan dengan baik dan bahkan dengan keunggulan dan kecerdasan kita, dengan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, kehidupan masyarakat, berbangsa dan kesejahteraan akan terus meningkat.
Perolehan Medali Emas pada Olimpiade Internasional Tahun 2009
Pada tahun 2009 ini para pelajar Indonesia telah menorehkan prestasi yang spektakuler pada ajang olimpiade internasional yang dilaksanakan diberbagai negara. Perolehan medali emas pada tahun 2009 dapat dilihat pada link dibawah ini.
>> download

Perolehan Medali Emas pada Olimpiade Internasional Tahun 2008
Pada tahun ini Indonesia berhasil mengumpulkan medali emas sebanyak 44 medali, yang terdiri dari 18 pada jenjang Sekolah Dasar (Matematika/IPA), 4 dari bidang Matematika jenjang Sekolah Menengah Pertama, 8 dari bidang Fisika, Kimia, Informatika, Astronomy dan Astrofisik, 5 dari bidang Renang, Atletik dan Sepak Bola pada jenjang Sekolah Luar Biasa dan 4 pada jenjang Sekolah Menengah Kejuruan. Informasi lainnya bisa dilihat pada link dibawah ini.
>> download

Perolehan Medali Emas pada Olimpiade Internasional Tahun 2007
Pada tahun 2007 Indonesia berhasil mengumpulkan medali emas sebanyak 24 medali, yang terdiri dari 8 jenjang Pendidikan Dasar (IPA/Matematika),  5 dari jenjang Sekolah Menengah Pertama (bidang IPA/Sains, Matematika dan Astronomy) dan 11 dari pada jenjang Sekolah Menengah Atas (bidang Ladies Dressmaking, Cabinet Making, Automobile Technology, Brick Laying dan bidang Mould Making. Informasi lainnya bisa dilihat pada link dibawah ini.  
>> download

Perolehan Medali Emas pada Olimpiade Internasional Tahun 2006
Pada tahun 2006 Indonesia berhasil mengumpulkan medali emas sebanyak 15 medali, yang terdiri dari 4 dari bidang Matematika jenjang Pendidikan Dasar, 3 dari bidang Sains/IPA jenjang Sekolah Menengah Pertama dan 8 dari bidang Fisika pada jenjang Sekolah Menengah Atas. Informasi lainnya bisa dilihat pada link dibawah ini.
>> download

Perolehan Medali Emas pada Olimpiade Internasional Tahun 2005
Pada tahun 2005 Indonesia berhasil mengumpulkan medali emas sebanyak 14 medali, yang terdiri dari 2 dari bidang IPA dan 2 dari bidang Matematika jenjang Pendidikan Dasar, 6 dari bidang Sains jenjang Sekolah Menengah Pertama dan 2 dari bidang Kimia, 2 dari bidang Fisika pada jenjang Sekolah Menengah Atas.   Informasi lainnya mengenai perolehan medali emas pada olimpiade internasional tahun 2005, bisa dilihat pada link dibawah ini.
>> download

0 komentar:

Posting Komentar