Top Ads

Contoh RPP Eksplorasi, Elaborasi, Konfirmasi mapel Matematika SMP Kelas 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )
NO                                                          :……………v…………………………….
SEKOLAH                                         :………………………………………..
MAPEL                                              :  Matematika
KELAS / SMT                                :  VIII / 2
WAKTU                                             :   4 Jam Pelajaran

A.STANDAR  KOMPETENSI
4    Menentukan unsur, bagian lingkaran serta ukurannya
B.KOMPETENSI DASAR
4.5  Melukis lingkaran dalam dan lingkaran luar segitiga
C.TUJUAN PEMBELAJARAN
Pertemuan 1
1. Peserta didik dapat melukis lingkaran dalam segitiga
2. Peserta didik dapat menemukan rumus panjang jari-jari lingkaran dalam segitiga
3. Peserta didik dapat menghitung panjang jari-jari lingkaran dalam segitiga
Pertemuan 2
  1. Peserta didik dapat melukis lingkaran luar segitiga
  2. Peserta didik dapat menemukan rumus panjang jari-jari lingkaran luar segitiga
  3. Peserta didik dapat menghitung panjang jari-jari lingkaran luar segitiga

D.MATERI BELAJAR
Pertemuan 1
  1. Lingkaran dalam segitiga
Pertemuan 2
  1. Lingkaran luar segitiga

E.METODE DAN MODEL PEMBELAJARAN
1.Metode                      : Demonstrasi, penemuan, penugasan.
2.Model Pembelajaran : Pembelajaran Langsung
F.LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Pertemuan 1:
No K e g i a t a n Waktu Metode
1. Pendahuluan : 
  1. Apersepsi : Guru mengingatkan peserta didik tentang cara melukis garis bagi sudut, titik bagi segitiga, rumus luas segitiga
  2. Guru menginstruksikan peserta didik menyiapkan peralatan melukis
  3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
  4. Guru menyampaikan model pembelajaran yang akan digunakan


2 Kegiatan  Inti : 
  1. Eksplorasi
    1. Guru melibatkan peserta didik dalam mengartikan pengertian lingkaran dalam segitiga
    2. Guru menginstruksikan peserta didik cara melukis lingkaran dalam segitiga melalui demonstrasi yang diperagakan oleh guru
    3. Elaborasi
      1. Dengan Tanya jawab peserta didik diarahkan untuk menemukan rumus panjang jari-jari lingkaran dalam segitiga.
      2. Peserta didik mengerjakan 3 soal yang diberikan guru.
      3. Guru melihat pekerjaan siswa dan memberikan bimbingan bagi yang mengalami kesulitan.
      4. Guru membahas soal yang dianggap sulit
  1. Konfirmasi
    1. Guru memberikan kuis pendek kepada siswa untuk dikerjakan secara individu dan siswa tidak diijinkan untuk saling membantu dalam mengerjakan kuis.
    2. Setelah waktu yang diberikan untuk mengerjakan kuis selesai, guru menyuruh siswa  untuk mengumpulkan hasil pekerjaannya.


3 Penutup 
  1. Guru menutup pelajaran dengan membimbing siswa menyimpulkan materi yang telah dipelajari.
  2. Guru menyampaikan materi berikutnya dan memberikan PR





Pertemuan 2:
No K e g i a t a n Waktu Metode
1. Pendahuluan : 
  1. Apersepsi : Guru mengingatkan peserta didik tentang cara melukis garis bagi sudut, titik bagi segitiga, rumus luas segitiga
  2. Guru menginstruksikan peserta didik menyiapkan peralatan melukis
  3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
  4. Guru menyampaikan model pembelajaran yang akan digunakan
10 menit Tanya jawab
2 Kegiatan  Inti : 
  1. Eksplorasi
    1. Guru melibatkan peserta didik dalam mengartikan pengertian lingkaran luar segitiga
    2. Guru menginstruksikan peserta didik cara melukis lingkaran luar segitiga melalui demonstrasi yang diperagakan oleh guru
    3. Elaborasi
      1. Dengan Tanya jawab peserta didik diarahkan untuk menemukan rumus panjang jari-jari lingkaran luar segitiga.
      2. Peserta didik mengerjakan 3 soal yang diberikan guru.
      3. Guru melihat pekerjaan siswa dan memberikan bimbingan bagi yang mengalami kesulitan.
      4. Guru membahas soal yang dianggap sulit
  1. Konfirmasi
    1. Guru memberikan kuis pendek kepada siswa untuk dikerjakan secara individu dan siswa tidak diijinkan untuk saling membantu dalam mengerjakan kuis.
    2. Setelah waktu yang diberikan untuk mengerjakan kuis selesai, guru menyuruh siswa  untuk mengumpulkan hasil pekerjaannya.


3 Penutup 
  1. Guru menutup pelajaran dengan membimbing siswa menyimpulkan materi yang telah dipelajari.
  2. Guru menyampaikan materi berikutnya dan memberikan PR



G.SUMBER BELAJAR
1. Buku Paket Matematika VIII
2. BKS
H.PENILAIAN
Indikator penilaian Teknik  penilaian Bentuk  instrumen Instrumen
  1. Melukis lingkaran dalam segitiga
  2. Menghitung jari-jari lingkaran dalam segitiga
Penugasan  Kuis Essay  Essay
  1. Lukislah lingkaran dalam segitiga dengan jari-jari 3 cm
  2. Hitung panjang jari-jari lingkaran dalam segitiga jika panjang sisi-sisinya 5 cm, 12 cm dan 13 cm
  3. Melukis lingkaran luar segitiga
  4. Menghitung jari-jari lingkaran luar segitiga

Penugasan  Kuis Essay  Essay
  1. Lukislah lingkaran luar segitiga dengan jari-jari 2 cm
  2. Hitung panjang jari-jari lingkaran luar segitiga jika panjang sisi-sisinya 12 cm, 16 cm dan 20 cm

Nilai =  Jumlah Skor perolehan

Kunci Jawaban :
No Jawaban Skor  nilai
1 Pak, tolong gambarkan ya … 25
2 r = L : s  r = 30 : 15
r = 2 cm
25 
3 Pak, tolong gambarkan lagi ya … 25 
4 R = a x b x c : 4L  R = 12 x 16 x 20 : 4 x 96
R = 10 cm
25 

Jumlah skor maksimal 100
Jepara,     Juli  2010
Mengetahui                                                                   Guru Mata pelajaran
Kepala SMP ………………….                                          ……………………….
………………………….                                              ………………………..
NIP.                                                                             NIP

0 komentar:

Posting Komentar