Top Ads

Menyiapkan Materi membuat presentasi menggunakan program MS Powerpoint 2007

Pada pelajaran kedua ini kita akan mempelajari praktek membuat presentasi menggunakan program MS Powerpoint 2007. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menyiapkan materi presentasi yang akan dibuat. Caranya sebagai berikut:
1. Cari dan kumpulkan materi
Misalkan kita diminta untuk membuat materi tentang Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan, maka apabila kita belum mempunyai materinya, kita perlu mencarinya dengan bantuan mesin pencari Google. Tuliskan di kotak pencarian google “Pertumbuhan dan Perkembangan” maka akan kita temukan sebuah materi dari http://free.vlsm.org tentang Faktor – faktor yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan.
2. Pelajari materi tersebut dan ringkas hasilnya.
Dari materi yang ditampilkan, dapat dibuat ringkasan sebagai berikut
  • Ada 2 faktor utama yang mempengaruhi pertumbuhan tumbuhan, yaitu faktor dalam dan faktor luar
  • Faktor luar meliputi   Air dan Mineral, Kelembaban, Suhu dan Cahaya
  • Faktor dalam meliputi faktor hereditas dan hormon
3. Tambah dengan keterangan lain yang diperlukan.
Dalam langkah ini anda dapat menambah informasi yang diperlukan, misalnya tinjauan detail tentang kedua faktor tersebut, gambar-gambar yang mendukung dan sebagainya. Kita coba untuk mencari di google lagi. Tuliskan “faktor yang berpengaruh terhadap pertumbuhan tumbuhan
Maka anda akan menemukan lagi beberapa keterangan tentang perkembangan tumbuhan, yaitu:
http://fionaangelina.com
Sebenarnya hampir mirip dengan yang pertama, namun bahasan ini lebih detail, sehingga dapat kita jadikan acuan untuk menyempurnakan materi kita.
Setelah mencari di google beberapa saat, dapat kita simpulkan bahwa untuk bahasan diatas, keterangan dalam bahasa Indonesia masih sangat terbatas. Untuk itu mari kita kembangkan pencarian dalam bahasa Inggris. Ketik di google “ Factors Influence plant growth
Kita dapatkan
In plants, the factors are heredity, nutrition, and environment. In animals, the factors are heredity, nutrition, environment, and exercise
dan
http://www.buzzle.com/articles/growth-influencing-factors.html
OK, anda bisa kembangkan lagi untuk mencari lebih dalam tentang faktor-faktor yang berpengaruh terhadap pertumbuhan tanaman baik dari website berbahasa Indonesia maupun Inggris.
4. Membuat Outline
Dari materi diatas, walaupun masih belum dibuat dalam satu makalah yang tertata rapi, kita bisa membuat sebuah outline yang nantinya akan ditampilkan dalam Powerpoint kita.
Faktor-faktor yang berpengaruh dalam pertumbuhan Tanaman
  • Faktor dalam
      • Hereditas
      • Hormon
  • Faktor luar
      • Nutrisi
      • Kelembaban
      • Suhu
      • Cahaya
Setelah kita berhasil membuat outline seperti ini, maka langkah selanjutnya adalah pembuatan presentasi, yang akan dibahas dalam langkah selanjutnya.

Praktekkan

  1. Cari artikel mengenai Cristiano Ronaldo, bintang kesayanganmu, kumpulkan jadi satu, dan jadikan sumber untuk materi presentasi anda
  2. Buatlah Outline dari Materi presentasi Cristiano Ronaldo tersebut

0 komentar:

Posting Komentar